Alur Pendaftaran Seminar Proposal Skripsi Tahun 2025

Demi kelancaran pelaksanaan Seminar Proposal Skripsi di Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, maka dengan ini kami beritahukan beberapa hal terkait pendaftaran seminar proposal skripsi sebagai berikut:

  1. Mahasiswa melengkapi persyaratan pendaftaran dengan menyerahkan berkas sebagai berikut:
  2. Naskah proposal yang telah disetujui Dosen Pembimbing (Pembimbing I dan II) yang digandakan sebanyak 4 (empat) eksemplar (jilid sambung). Dengan ketentuan warna cover yaitu Prodi PAI warna hijau tua, Prodi PGMI warna biru muda.
  3. Bukti pembayaran (warna merah muda) biaya seminar proposal skripsi sebesar Rp. 1.500.000,- dan biaya konsumsi sebesar Rp. 300.000,- (dengan kode unik 07, jadi yang dibayarkan total Rp 1.800.007,-) melalui Bank Muamalat atas nama Fakultas Agama Islam UMPR dengan no rekening: 6310041460
  4. Wajib melunasi pembayaran SPP dengan menyerahkan bukti pembayaran SPP dan status siakad.
  5. Fotokopi KHS sebagai bukti telah menempuh minimal 120 sks
  6. Fotokopi kartu seminar proposal skripsi sebagai bukti telah menghadiri seminar proposal skripsi sebanyak 5 kali (minimal).
  7. Mengumpulkan semua berkas persyaratan dalam map snelhechter (Map Plastik Berjepit).
  8. Melampirkan Surat Permohonan Seminar Proposal (Surat Permohonan Seminar Proposal (5))
  9. Pendaftaran seminar proposal skripsi dilaksanakan pada setiap hari kerja di bagian Tata Usaha Fakultas Agama Islam
  10. Pelaksanaan seminar proposal skripsi akan di infokan di grup WhatsApp
  11. Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung kepada bagian administrasi di Tata Usaha FAI UMPR melalui nomor 0813-4557-2078

Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama yang baik kami ucapkan terimakasih.